Cara Mengatasi S_CHKSUM_ERROR (1041) SP Flash Tool

S_CHKSUM_ERROR (1041) yang terjadi pada SP Flash Tool adalah disebabkan oleh firmware atau stock rom yang bermasalah.

Penyebab BROM ERROR: S_CHKSUM_ERROR (1041)

Kasus yang pernah aLezof alami saat flashing handphone menggunakan software SP Flash Tool yang memunculkan BROM ERROR: S_CHKSUM_ERROR (1041) adalah karena firmware yang didownload mengalami corrupt dan masalah CHKSUM_ERROR atau checksum error ini sudah dua kali aLezof alami yaitu saat memperbaiki handphone Evercoss A7F dan juga Advan S5E New.

Contoh S_CHKSUM_ERROR (1041) pada beberapa firmware

Checksum error pada firmware Evercoss

Saat itu aLezof sedang mencoba memperbaiki handphone Evercoss A7F error yang disebabkan oleh malware dengan indikasi yaitu handphone tersebut menginstal aplikasi dari Play Store secara otomatis, lalu seluruh system Android lumpuh yang ditandai dengan pemberitahuan "sayangnya com.android telah berhenti", "com.google telah berhenti" dan lain sebagainya, hingga akhirnya handphone itu pun softbrick hanya stuck di logo dan tak mampu untuk melakukan booting.

(aLezof tidak bisa memberikan tutorial cara flashing handphone Evercoss tersebut dikarenakan tak ada screenshot)

Dengan maksud ingin mendapatkan firmware Jelly Bean Original untuk Evercoss, maka aLezof mencari firmware tersebut di situs resmi Evercoss. Tapi ternyata hasilnya di luar ekspektasi karena tak ada file firmware Jelly Bean OS di sana dan file firmware yang tersedia untuk Evercoss A7F hanya ada satu yaitu KitKat OS.

(kamu boleh coba sendiri cari firmware Jelly Bean OS untuk Evercoss A7F di situs resmi Evercoss, kalau dulu tak ada)

Karena tak menemukan firmware Original Jelly Bean bahkan di blog lain pun, maka dengan terpaksa aLezof harus mendownload firmware KitKat tersebut.

Keanehan muncul saat file rar mulai diekstrak, winrar memunculkan pemberitahuan bahwa paket rar tersebut CORRUPT dan ketika dicoba untuk flashing, hasilnya sangat luar biasa yaitu "BROM ERROR:S_CHKSUM_ERROR (1041)" alias GAGAL.

Q : Apakah handphone menjadi deadboot/mati total?

A : Tidak, handphone baik-baik saja dan masih dalam keadaan softbrick stuck di logo, walaupun di beberapa forum mengatakan bahwa jika melakukan flashing menggunakan firmware corrupt akan menyebabkan kematian handphone dengan kerusakan EMMC (mungkin hanya berlaku untuk sebagian handphone tergantung pada produk/merk EMMC yang digunakan).

Sempat putus asa juga jika tak menemukan firmware yang dibutuhkan. Banyak blog yang membagikan firmware tersebut tapi isi linknya kosong hingga akhirnya proses perbaikan memakan waktu kurang lebih 2 minggu.

Setelah sekian lama mencari dan hampir setiap hari menghabiskan waktu untuk mencari firmware dengan berganti-ganti browser dan perangkat, dari mulai handphone hingga komputer (trik jika kamu mencari sesuatu di internet tapi tak menemukan, coba cari di browser lain dengan mesin pencarian yang berbeda ataupun menggunakan perangkat lain) akhirnya ada salah satu tutorial di Youtube yang menyertakan link download firmware Original Jelly Bean untuk Evercoss A7F di dalam deskripsi videonya.

Setelah didownload, lalu file tersebut diekstrak dan winrar tak menampilkan error apapun hingga akhirnya ketika dipakai untuk flashing maka hasilnya SUKSES, handphone Evercoss A7F normal kembali.

Checksum error pada firmware Advan S5E New

Beda halnya saat melakukan flashing terhadap handphone Advan S5E New yang mengalami masalah pada partisi sistem yang corrupt.

Sebenarnya firmware yang digunakan baik-baik saja, akan tetapi tidak cocok dengan perangkat yang akan diflash karena handphone Advan S5E New ini ternyata telah menggunakan custom rom Color OS versi 2 yang telah dimodifikasi sedemikian rupa untuk handphone QMobile A900 dan juga untuk Gionee Elife E3. Kemudian custom rom ini pun dimodifikasi lagi pada sebagian partisi supaya bisa diinstal di handphone Advan S5E New meskipun banyak bug yang muncul setelah custom rom diinstal.

Bug tersebut akhirnya menyebabkan sistem rusak hingga harus diflash, dan seperti yang terlihat pada gambar di atas menunjukkan SP Flash Tool memunculkan "BROM ERROR:S_CHKSUM_ERROR (1041)" karena SP Flash Tool mendapati bahwa firmware original Advan S5E New tidak cocok dengan handphone Advan S5E New karena ternyata setelah dicek menggunakan software Miracle, handphone Advan S5E New tersebut terbaca sebagai QMobile A900 seperti yang tampak pada gambar di bawah.

Read Info Miracle

Solusi untuk mengatasi BROM ERROR: S_CHKSUM_ERROR (1041)

Jadi pada kasus flashing yang dialami oleh aLezof, BROM ERROR: S_CHKSUM_ERROR (1041) yang terjadi pada SP Flash Tool adalah disebabkan oleh firmware yang bermasalah karena setelah mengganti firmware, tak ada lagi error tersebut bahkan proses flashing pun berhasil.

Kemungkinan lain yaitu error tersebut bisa juga disebabkan karena firmware yang tidak kompatibel atau tidak cocok seperti contoh di atas. Tapi bagaimanapun, jika kamu mengalami error seperti ini saat proses flashing, maka utamakan untuk mengecek terlebih dahulu firmware yang akan dipakai untuk proses flashing.

Berdasarkan namanya S_CHKSUM_ERROR, software SP Flash Tool memperingatkan pengguna bahwa S_CHKSUM yang berarti checksum mengalami masalah.

Pengertian checksum secara sederhana

Check : memeriksa
Sum : jumlah/hitungan

Dalam pengertian sederhana, checksum berarti memeriksa jumlah/hitungan yang khusus disediakan oleh pembuat paket (rar atau zip dsb) untuk menghitung secara otomatis jumlah byte yang membentuk file-file yang terdapat dalam paket.

Karena paket yang didownload dan ataupun diupload dalam jaringan internet bisa saja mengalami pengurangan byte yang disebabkan oleh berbagai hal yang tidak disengaja, misalnya kita mendownload file tersebut dengan software downloader yang cepat.

Atau jika belajar dari kesalahan aLezof saat mendownload file yaitu karena jaringan yang tidak stabil sehingga proses download mengalami kemacetan dan akibatnya ketika proses download berlangsung sering dilakukan pause dan resume download.

Untuk itu, bilamana kamu mengalami S_CHKSUM_ERROR (1041) saat proses flashing maka solusinya adalah mengganti firmware yang bermasalah dengan firmware yang baru.

Atau

Menurut informasi dari seorang member dari salah satu forum handphone, menyarankan untuk memindahkan salah satu dari dua file checksum yang biasanya ada di dalam paket firmware ke folder lain di luar folder firmware. Dua file tersebut yaitu checksum.ini dan checksum.gen dan kamu harus pilih salah satu, jika gagal maka pilih yang satunya lagi.

© aLezof

Artikel Menarik Lainnya

Post Terbaru Post Sebelumnya

13 komentar:

Komentar kamu akan dimoderasi terlebih dahulu, jadi mohon bersabar ya..

  1. sama-sama, thanks for comment ya.
    sorry for the late answer karena banyak kesibukan

    BalasHapus
  2. makasih broo... saya coba..

    BalasHapus
  3. broo,gua habis flash kok ada notifikasi kayak gini ya broo??? "BROM error s checksum error 1041".ini kenapa ya bro???

    BalasHapus
    Balasan
    1. BROM ERROR: S_CHKSUM_ERROR (1041) terjadi (biasanya) karena firmware/stockrom yang didownload bermasalah/tidak kompatibel.
      Silakan dicoba cara diatas yang terdapat dalam postingan, semoga berhasil ya..

      Hapus
  4. Bismillah, makasih sarannya mudahan work,,hp saya Lenovo s800 sama seperti judul masalah mya....

    BalasHapus
  5. Okay, semoga berhasil ya flashing Lenovo nya

    BalasHapus
  6. iya, sama"
    Produk agan bagus juga

    BalasHapus
  7. alamat untuk tutorial di youtube yang menyertakan link download APA YA?

    BalasHapus
    Balasan
    1. maaf, alezof kurang paham dengan maksud pertanyaan agan

      Hapus