WhatsApp versi terbaru berjalan dengan semakin baik di perangkat BlackBerry 10

Semenjak diupdate pada 15 Oktober 2019, WhatsApp v2.19.291 yang juga merupakan versi baru dari WhatsApp for Android yang mana terdapat beberapa fitur baru dan juga perbaikan bug, mulai berjalan dengan baik di perangkat BlackBerry 10, bahkan mungkin sangat baik.

WhatsApp v2.19.291

Fitur baru dari WhatsApp versi baru tersebut salah satunya yaitu dapat membalas satu chat dengan cara menggeser chat yang dimaksud, dan fitur tersebut pun tak hanya bisa dinikmati di handphone Android saja, tapi juga di perangkat BlackBerry 10. Sehingga apabila kamu menggunakan WhatsApp v2.19.291 di perangkat BlackBerry 10, maka kamu akan merasakan juga hal yang sama seperti kamu menggunakan WhatsApp v2.19.291 di perangkat Android.

Beberapa hari yang lalu aLezof mencoba kembali untuk menginstal semua aplikasi Google di perangkat BlackBerry Z10 dengan terlebih dahulu menghapus semua aplikasi tersebut untuk membuktikan apakah cara ini masih berlaku atau tidak, dan ternyata justru proses penginstalan pada semua aplikasi Google tidak mengalami masalah apapun.

Bahkan saat proses penginstalan WhatsApp versi terbaru pun tak ada kendala, termasuk ketika WhatsApp digunakan untuk mengirim gambar, dan sepertinya pada WhatsApp versi baru ini kita tak lagi perlu memperbaiki bug media menggunakan WhatsFixer.

Tapi apabila masih terdapat bug media pada aplikasi WhatsApp di perangkat BlackBerry 10 yang membuat kamu tak bisa mengirim gambar, maka kamu boleh perbaiki menggunakan WhatsFixer yang mana tutorialnya ada di artikel ini : Cara mudah memperbaiki WhatsApp tidak bisa mengirim gambar di BlackBerry 10.

Sedangkan untuk menginstal semua aplikasi Google yang mana termasuk di antaranya yaitu BlackBerry Google ID Cobalt dan Google Play Store, kamu boleh baca di sini : Cara menginstal Google Play Store di perangkat BlackBerry 10.

Dan tutorial lengkap tentang cara menginstal WhatsApp di perangkat BlackBerry 10 adalah di postingan ini : Cara menginstal WhatsApp Android di perangkat BlackBerry 10.

Apabila kamu kesulitan dalam mencari file aplikasi WhatsApp versi 2.19.291 apk, maka aLezof sediakan untuk kamu di sini : WhatsApp v2.19.291 apk.

Berikut aLezof berikan beberapa tips untuk kamu yang menggunakan WhatsApp for Android di perangkat BlackBerry 10.

  • Walaupun saat ini terdapat pembaruan lagi (dan akan terus ada pembaruan lainnya) dari WhatsApp di Google Play Store, akan tetapi kamu tak perlu terburu-buru untuk memperbaruinya karena fitur baru yang ditambahkan pada aplikasi WhatsApp tidak terlalu penting.

    Sehingga akan lebih baik apabila sebelum memperbarui WhatsApp di BlackBerry 10, sebaiknya periksa dan baca terlebih dahulu informasi mengenai fitur apa saja yang diperbarui oleh WhatsApp, dan bilamana dirasa tidak berpengaruh pada aplikasi sebaiknya tak usah diperbarui.

  • Usahakan untuk menyimpan kontak di penyimpanan telepon dan jangan di penyimpanan kartu SIM karena aplikasi WhatsApp tidak dapat membaca atau mendeteksi kontak yang disimpan di penyimpanan kartu SIM.

  • Untuk mengatur suara dan lampu LED WhatsApp di perangkat BlackBerry 10, kamu boleh mengaturnya di Setelan » Pemberitahuan. Kemudian klik pada salah satu profil, misalnya profil Normal, hingga muncul halaman untuk mengatur notifikasi dari masing-masing aplikasi.

    Klik pada Sesuaikan Notifikasi Aplikasi. Kemudian pada halaman baru yang berisi daftar aplikasi, kamu cari dan klik WhatsApp untuk kemudian kamu boleh mengatur nada dering pesan WhatsApp juga lampu LED untuk pemberitahuan dari WhatsApp.

Semoga pembaruan selanjutnya yang akan datang dari WhatsApp, seterusnya tetap dapat kompatibel dengan perangkat BlackBerry 10 karena hal ini sangat diharapkan oleh kita terutama untuk para pengguna handphone yang masih senang menggunakan perangkat BlackBerry 10.

Okay, apabila terdapat informasi terbaru lainnya mengenai penggunaan WhatsApp for Android di perangkat BlackBerry 10 maka aLezof akan berusaha dengan segera mengupdate informasi.

UPDATE 03 Februari 2020 :

Mulai tanggal 01 Februari 2020 WhatsApp telah menghentikan dukungan untuk perangkat Android dengan OS 2.3 Gingerbread, sehingga pengguna handphone Android lawas dengan OS 2.3 Gingerbread tidak akan bisa menggunakan aplikasi WhatsApp lagi di handphone mereka.

Sedangkan untuk BlackBerry 10 hal ini tidak berpengaruh. BlackBerry 10 masih dapat menggunakan aplikasi WhatsApp dengan lancar.

UPDATE 07 April 2020

Terhitung tanggal 3 April 2020, WhatsApp Android harus diperbarui ke versi 2.20.108 atau versi terbaru saat ini.

WhatsApp pembaruan v2.20.108

Pengguna BlackBerry 10 dapat dengan mudah memperbarui aplikasi WhatsApp di perangkatnya dengan hanya mengklik tombol UNDUH di bawah pemberitahuan pembaruan yang muncul. Kemudian pengguna akan dialihkan ke Google Play Store untuk mengunduh aplikasi WhatsApp versi 2.20.108.

Proses pembaruan berjalan normal tanpa kendala apapun, dan WhatsApp versi terbaru ini pun berjalan dengan lebih baik di perangkat BlackBerry 10.

© aLezof

Artikel Menarik Lainnya

Post Terbaru Post Sebelumnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar kamu akan dimoderasi terlebih dahulu, jadi mohon bersabar ya..